Minggu, 13 Juni 2021

PENGGUNAAN MEDIA SOSIAL SAAT INI

Saat ini sebagian besar warga pengguna media sosial tengah berada dalam masa yang cenderung anti komunikasi. Salah satunya dalam kasus penggunaan sosial media.

 

Tanggal 10 Juni diperingati sebagai Hari Media Sosial Nasional, sejak tahun 2015. Hari dimana bisa dijadikan sebagai waktu yang baik untuk intropeksi diri dan bijak menggunakan segala perkembangan teknologi media sosial.

 

sumber : https://www.instagram.com/gerakan_1week1book/

Trend yang tengah digandrungi oleh masyarakat saat ini ialah penumpahan amarah serta opini negatif yang begitu mudah disampaikan melalui sosial media dengan mengabaikan perasaan dan kenyamanan orang lain. Hal ini cukup menyimpang dari pengertian komunikasi sesungguhnya.

 

Orang-orang dengan mudahnya memojokkan serta memberikan penghakiman kepada orang lain tanpa memastikan kebenaran informasi tersebut.  Ini justru semakin memperkeruh suasana dan bukan hanya di dunia nyata yang memiliki kubu/geng tetapi di dunia online pun ada kubunya sendiri.

 

Padahal komunikasi itu sendiri bertujuan untuk memberikan energi, pencerahan serta pemupuk kebersamaan atas banyaknya keanekaragaman. Lalu apakah kita sudah paham akan tindakan yang dilakukan sudah sesuai dengan etika komunikasi atau belum.

 

Eksis demi aktualisasi diri di media sosial itu, hak setiap orang, tapi bijak dalam menggunakan media sosial tetap penting dipahami.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar