Jumat, 29 April 2011

Anak Belajar dari Kehidupannya

Ada pelajaran komunikasi menarik dalam puisi yang digubah Dorothy Law Notle dalam Jalaludin Rakhmat

Jika anak dibesarkan dengan celaan 
Maka ia belajar memaki 
Jika anak dibesarkan dengan permusuhan 
Maka ia belajar berkelahi
Jika anak dibesarkan dengan cemoohan 
Maka ia belajar rendah diri
Jika anak dibesarkan dengan penghinaan 
Maka ia belajar menyesali diri
Jika anak dibesarkan dengan toleransi 
Maka ia belajar menahan diri
Jika anak dibesarkan dengan dorongan 
Maka ia belajar percaya diri
Jika anak dibesarkan dengan pujian 
Maka ia belajar menghargai diri
Jika anak dibesarkan dengan sebaik-baiknya perlakuan 
Maka ia belajar keadilan
Jika anak dibesarkan dengan dengan rasa aman 
Maka ia belajar menaruh harapan
Jika anak dibesarkan dengan dukungan 
Maka ia belajar menyenangi dirinya
Jika anak dibesarkan dengan kasih sayang dan bersahabat 
Maka ia belajar menemukan cinta dalam kehidupan 

Semua perubahan perilaku kita baik kearah positif maupun yang negatif sangat bergantung bagaimana kita dulu dididik baik dikeluarga dan disekolah ataupun pergaulan dengan teman juga berpengaruh besar dalam pembentukkan karakter kita. Semoga tidak terlambat untuk menjadi yang terbaik.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar